Curup//media fopol.Com/
Polsek Curup Polres Rejang Lebong Polda Bengkulu melakukan kegiatan monitoring terhadap penyaluran Bahan Bakar Minyak (BBM) di SPBU 24.391.43 Air Meles Atas, Kecamatan Selupu Rejang, Kabupaten Rejang Lebong. Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Curup, IPTU Ibnu Sina Alfarobi, S.Sos, beserta personil Polsek Curup
Dalam pelaksanaannya, Kapolsek Curup dan jajarannya turut mengawasi proses penyaluran BBM guna mencegah antrian panjang dan memantau jumlah stok BBM yang tersedia.
IPTU Ibnu Sina Alfarobi, S.Sos menyampaikan bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk memastikan kelancaran distribusi BBM serta menjaga ketersediaan stok bagi masyarakat. Selain itu, Kapolsek juga memanfaatkan kesempatan ini untuk menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas, mengajak masyarakat untuk peduli terhadap lingkungan dan turut serta menjaga keamanan lingkungan sekitar. Ia juga mengingatkan agar masyarakat tidak ragu untuk berkoordinasi dengan pihak Kepolisian apabila membutuhkan bantuan, karena Polsek siap membantu dan melayani masyarakat dengan sepenuh hati.
Dengan adanya kegiatan monitoring yang dilakukan oleh Polsek Curup, diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat dalam mengakses BBM serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban bersama.
(M.Harus ak)