BANYUWANGI – MediainfopolAliansi
Masyarakat Peduli (AMP) Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, akan segera menggelar aksi unjuk rasa di Pabrik Gula (PG) PT Sinergi Gula Nusantara ( PT SGN) yang berada di Desa Karangharjo Kecamatan Glenmore, Kabupaten Banyuwangi.
Rencananya mereka akan protes terhadap beberapa kebijakan management PG PT SGN Glenmore, yang tidak berpihak terhadap wong cilik dan warga sekitar perusahaan.
“Kalau tidak halangan minggu depan kita gelar aksi demontrasi di PG SGN Glenmore,” ucap Kiki Alamudi, Ketua AMP Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, kepada wartawan. Sabtu, (19/4/2025).
Menurut pria yang akrab disapa Kiki tersebut langkah AMP ini sudah mendapat dukungan dari para tokoh masyarakat Kecamatan Glenmore, Banyuwangi. Karena sejak berdiri pabrik gula yang kabarnya merupakan pabrik gula terbesar se Asia ini belum bisa memberikan dampak positif bagi masyarakat sekitar perusahaan.
“Aksi demontrasi ini sudah mendapat dukungan dari para tokoh masyarakat diwilayah Kecamatan Glenmore. Dan kami akan turunkan ratusan massa,” ujar Kiki.
Kiki berkisah ada beberapa tuntutan yang akan kami sampaikan dalam unjuk rasa yang akan kita gelar pada minggu depan, salah satunya tentang perikrutan karyawan dan juga soal lelang pekerjaan.
“Selama ini kami menganggap kedua poin tersebut PG SGN Glenmore tidak transparan,” ungkap Kiki.
Kiki menambahkan, selain kedua poin tuntutan kami sebagai masyarakat tersebut, masih banyak persoalan di PG SGN Glenmore, yang kami anggap tidak pro wong cilik terutama wong cilik yang berada disekitar perusahaan.
“Hari ini kita sudah rapatkan rencana aksi demontrasi ini bersama puluhan perwakilan warga Glenmore. Dan fix, aksi kita gelar minggu depan,” pungkas Kiki.
(sis kbiromip)