Malang //mediainfopol.com
Personel Koramil 0818/ 33 Bumiaji di pimpin oleh Danramil Kapten Inf Budi melaksanakan patroli untuk pengawasan, pemadaman sekaligus himbauan kepada masyarakat dan pendaki di sekitar wilayah lereng Ajuno yang terpantau masih ada titik penyebaran api khususnya di Pos 3 yaitu jalur bagi para pendaki, Senin (04/09/23).
Patroli Gabungan ini melibatkan personel TNI – Polri, Perhutani, BPBD dan relawan di wilayah Bumiaji Kota Batu terpantau dari Posko Perhutani kepulan asap dari titik api masih terlihat guna memastikan titik penyebaran tim gabungan merencanakan pendakian untuk melaksanakan pemadaman dan menyisir apabila ada masyarakat atau pendaki yang berada di sekitar lokasi agar menjauh dari titik penyebaran api.
Danramil Bumiaji Kapten Inf Budi menyampaikan sampai saat ini Tim Gabungan terus patroli pemantauan dan memberikan himbauan kepada warga dan pendaki agar segera menjauh dari titik penyebaran api yang terpantau dari Posko Perhutani Bumiaji serta terus berkoordinasi dengan BPBD untuk menggerakan Hely water Boombing guna membantu pemadaman agar api tidak menjalar di wilayah lain.
, ” Kami terus menghimbau kepada warga untuk segera menjauh dari titik lokasi penyebaran dan sekarang kami masih berkoordinasi dengan instansi terkait guna melaksanakan pemadaman dengan bantuan hely water boombing dari BNPB ” ungkap Danramil usai berkoordinasi dengan petugas di Posko.(eddyinfopol//dim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *