Malang //mediainfopol.com
Dandim Kodim 0818/Malang-Batu, Letkol Inf Yuda Sancoyo, M.Han, setelah melaksanakan kegiatan Suling (Subuh Keliling) bersama Forkopimda Kabupaten Malang di wilayah Kromengan, Dandim 0818 melanjutkan kunjungan kerja ke Makoramil 34/Kromengan Kabupaten Malang. Kunjungan ini bertujuan untuk melakukan pengawasan dan memberikan arahan kepada anggota Koramil menjelang pelaksanaan Pilkada 2024. (09/2024).

Dalam kesempatan tersebut, Dandim Kodim 0818/Malang-Batu Letkol Inf Yuda Sancoyo,M.Han. menekankan pentingnya netralitas selama proses pemilihan kepala daerah. Ia meminta kepada seluruh anggota Babinsa di wilayah binaan untuk selalu menjunjung tinggi netralitas, serta tidak terlibat dalam politik praktis. “Sebagai prajurit TNI, kewajiban kita adalah menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Oleh karena itu, setiap Babinsa harus mampu mendekati masyarakat dan menciptakan kondisi yang kondusif menjelang Pilkada,” ujar Dandim dalam arahannya.

Letkol Inf Yuda juga menekankan pentingnya penguasaan wilayah binaan. Ia berharap para Babinsa dapat lebih aktif dalam berinteraksi dengan masyarakat dan memahami permasalahan yang ada di lingkungan mereka. “Pemahaman yang baik tentang wilayah binaan adalah kunci untuk melakukan pendekatan yang efektif dan menjaga keharmonisan serta keamanan,” tambahnya.

Kunjungan kerja ini mendapat sambutan baik dari seluruh anggota Koramil 34/Kromengan. Para Babinsa menyatakan komitmen untuk menjaga netralitas dan siap mendukung pelaksanaan Pilkada yang aman dan damai. Melalui kegiatan ini, Dandim 0818/Malang-Batu berharap semangat sinergi antara TNI dan masyarakat dapat terjalin lebih erat, demi terwujudnya stabilitas dan keamanan di wilayah Kabupaten Malang.(eddy//pendim)

By Man