Kutai Timur MediaInfopol.com
Pemotongan Sapi Kurban di Desa Senyiur berjumlah 12 ekor yang di terima dari beberapa Perusahaan yang ada di desa Senyiur yaitu PT. KMS, PT. SAS, PT. TPG/SSS, PT. PBA, PT. BUMA, PT. KAI, PT. MHA DLL .
Kutai Timur, 17 Juni 2024
Antusias warga desa Senyiur dalam kegiatan gotong royong penyembelihan hewan kurban yang di terima dari sumbangan beberapa perusahaan yang ada di desa senyiur. Saling bergotong royong merupakan wujud dari solidaritas masyarakat desa senyiur untuk membantu Pemerintahan Desa yang telah menerima amanah dari pihak Perusahaan untuk membagikan daging kurban kepada seluruh masyarakat desa.
AL (nama samaran) selaku ketua penyelenggara menerangkan bahwa sapi ini di terima dari beberapa perusahaan yang ada di desa Senyiur sebagai bentuk dari kerjasama antara pihak perusahaan dan masyarakat desa, dan insyaallah daging kurban ini akan kita bagikan berdasarkan jumlah rumah yang ada di desa senyiur yaitu sekitar 980 rumah lebih, dan setiap rumah akan mendapatkan sekitar 7 ons, penyaluran sapi kurban bukan hanya sekadar formalitas bagi perusahaan, tapi juga menjadi bentuk kebersamaan kepada masyarakat lingkungan, dan juga menjadi bagian dari upaya melaksanakan syiar agama Islam di lingkungan perusahaan. Karena, berkurban adalah salah satu perintah Allah.
“Berkurban menandakan ketataan kita kepada Allah. Sesuai dengan ayat-ayat Allah dalam surat Al-Kautsar yang isinya “Sungguh, Kami telah memberimu (Muhammad) nikmat yang banyak. Maka laksanakanlah shalat karena Tuhanmu, dan berkurbanlah (sebagai ibadah dan mendekatkan diri kepada Allah), Senin (17/6/2024).
(Inv. Fadliansyah, S. Pd)