Banyuwangi, mediainfopol.com
Sebagai wujud rasa syukur, pemerintah desa Kandangan gelar acara hari jadi ke 27 tahun. Acara di isi dengan kegiatan yang bertakjup sosial,dengan melibat seluruh warga desa kandangan beserta tokoh pemuka agama ,lembaga pendidikan tingkat SD,MI SMA kian menunjukan bahwa warga Kandangan memiliki toleransi dan sifat welas asih yang luar biasa.
Dalam kesempatan tersebut Rabo 15 mei 2024, Riyono selaku kepala desa Kandangan yang terpilih untuk yang ke 2 kali nya tersebut mengatakan bahwa setiap pemdes ada momen ngunduh mantu acara yang bersifat sakral di laksanakan.
” Pada acara ngunduh mantu kali ini bertepatan dengan hari jadi Desa kandangan yang ke 27 tahun, bahkan setiap kali ada acara masyarakat semua ikut serta,guyub rukun,” ujar Riono
Dalam acara hari jadi Desa Kandangan dan ngunduh mantu tersebut, semua agama yang tergabung dari sektor lintas agama melakukan doa bersama menurut keyakinan masing-masing.
” Sejak kemarin kami sudah laksanakan kirim dia bersama sesuai dengan keyakinan masing-masing, tidak hanya berhenti di situ saja, mulai dari pagi pemdes maupun warga laksanakan kerja bakti secara masal, bersama lembaga pendidikan tingkat SD,MI SMP maupun SLTA di semua wilayah pemdes kandangan,”jelas kades Riono
Lebih lanjut kades menambahkan” Pada malam puncak acara ngunduh mantu dan hari jadi Desa nanti malam akan di tutup dengan pengajian Akbar yang akan di isi oleh KH. Zainal Mustofa dari kota srono serta mengundang hadirkan seluruh pemuka agama untuk melakukan kirim doa lintas agama, sebagai ungkapan syukur atas adanya desa Kandangan hingga pada usia yang ke-27 tahun ini.”pungkasnya
(sis kbiromip)