Malang//mediainfopol.com
Babinsa Koramil 0818/26 Singosari, Serda Sunyoto bersama warga setempat membantu mengevakuasi pohon tumbang yang mengenai tiang listrik di Dsn Sumberawan Desa Toyomarto, Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang, Jawa Timur, pada Sabtu (27/01/2024).
Kejadian bermula saat hujan deras disertai angin kencang mengguyur wilayah Singosari pada Sabtu (27/01/2024)
Akibatnya, pohon besar yang berada di tepi jalan tumbang dan menimpa tiang listrik.
Akibat kejadian tersebut, aliran listrik di sekitar lokasi kejadian terputus. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.
Serda Sunyoto yang mengetahui kejadian tersebut langsung menuju lokasi untuk membantu warga mengevakuasi pohon tersebut dan berkoordinasi dengan instasi terkait Dengan menggunakan alat seadanya, mereka berhasil memotong pohon tersebut dari atas tiang listrik.
“Kami bersama warga langsung mengevakuasi pohon tersebut agar tidak membahayakan masyarakat dan mengganggu arus lalu lintas,” ucap Babinsa Toyomarto.
Setelah pohon berhasil dievakuasi, aliran listrik di sekitar lokasi kejadian kembali normal. Warga setempat mengucapkan terima kasih kepada Babinsa dan warga yang telah membantu mengevakuasi pohon tersebut.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada Babinsa dan warga yang telah membantu mengevakuasi pohon tersebut. Kami juga bersyukur tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini,” kata Agus salah satu warga setempat( Edy)