Malang//mediainfopol.com Ketua Persit Kartika Candra Kirana ( KCK ) Cabang XXXII Kodim 0818, Malang – Batu Ny. Rina Arief Nurbianto, Jumat 26 /01/2024 Sore pukul 16.30 wib melaksanakan kegiatan kunjungan kerja ke Persit Kartika Candra Kirana Ranting 16 Koramil 0818 – 15 Dampit.Dalam kunjungan tersebut Ny. Rina Arief Nurbianto menjelaskan bahwa pertemuan ini merupakan upaya untuk memperkuat komunikasi, koordinasi, dan membangun kebersamaan di antara anggota Persit yang tergabung di Kodim 0818/Malang-Batu.
“Selain sebagai bentuk silaturahmi, pertemuan ini menjadi wadah untuk berbagi pikiran dan pengalaman guna kemajuan organisasi,” ujarnya.
Dalam kesempatan tersebut Dia juga memberikan arahan kepada para ibu Persit agar lebih berhati-hati dalam menggunakan media sosial. Ia menekankan pentingnya kebijaksanaan dalam bermedia sosial terutama di masa politik yang rentan terhadap isu-isu terkait instansi pemerintah.
“Medsos bisa menjadi sarana silaturahmi, tetapi haruslah sesuai dengan batasan dan norma yang berlaku,” ungkapnya.
Lebih lanjut, Ny.Rina Arief Nurbianto menambahkan pentingnya menjaga harmoni dalam hubungan keluarga. Jika ada permasalahan, ia mendorong untuk mencari solusi terbaik.”Pungkasnya
Ikut hadir dalam penyambutan kunjungan kerja Ketua Persit KCK Cabang XXXII Kodim 0818 Malang – Batu Ketua Persit Kartika Candra Kirana Ranting 16 Koramil 0818 – 15 Dampit beserta anggota,Danramil Kapten Chb Mulkamsiril beserta anggotanya.Dalam kunjungan tersebut Ny.Rina Arief Nurbianto kedatangannya di sambut dengan tarian 2 anak kecil serta di sambut dengan nyanyian selamat datang oleh ibu – ibu Persit Kartika Candra Kirana Ranting 16 Koramil 0818 – 15 Dampit yang kemudian di lanjutkan dengan sesi foto bersama di depan Makoramil Dampit.
” Kami sampaikan ucapan terina kasih yang sebesar – besarnya atas kunjungan Ibu Ketua Persit Kartika Candra Kirana XXXII Kodim 0818 Malang – Batu.”Ujar Ketua Persit Kartika Candra Kirana Ranting 16 Koramil 0818 – 15 Dampit.(eddy//rlshumresma)