Kutai Timur. Mediainfopol.com. 1 Oktober 2025 — Salah satu rangkaian penting dalam agenda Musyawarah Cabang (MUSCAB) III FSP KEP SPSI Kabupaten Kutai Timur adalah pelantikan pengurus baru PC FSP KEP SPSI Kabupaten Kutai Timur untuk masa bakti 2025-2030. Acara pelantikan ini digelar setelah melalui proses pemilihan yang berlangsung pada 1 Oktober 2025, yang menghasilkan kepemimpinan baru bagi organisasi.
Dalam proses pemilihan yang berlangsung demokratis, Jurifer Sitinjak berhasil terpilih sebagai Ketua PC FSP KEP SPSI Kabupaten Kutai Timur masa bakti 2025-2030 dengan raihan 14 suara, mengungguli kandidat lainnya, Yunus yang memperoleh 2 suara
Berdasarkan Surat Keputusan yang dikeluarkan oleh Pimpinan Pusat FSP KEP SPSI Jakarta, berikut adalah susunan kepengurusan baru PC FSP KEP SPSI Kabupaten Kutai Timur masa bakti 2025-2030:
Ketua: Jurifer Sitinjak, S.Pd.
Wakil Ketua I: Miraldus Nainggolan
Wakil Ketua II: Sinton Aruan
Wakil Ketua III: Ramlimar Gurning
Wakil Ketua IV: Muh Nur
Wakil Ketua V: Sipran
Wakil Ketua VI: Abdullah M Mberu
Sekretaris: Bambang Winarno
Wakil Sekretaris : Ruth Angelia M Sitinjak
Bendahara: Abadi Saragih
Wakil Bendahara : Petrus Emonius Raja
Struktur ini diharapkan mampu memperkuat efektivitas kerja organisasi dalam mencapai tujuan serta visi dan misi yang telah ditetapkan.
Bambang Winarno selaku Panitia Penyelenggara MUSCAB III, menyampaikan apresiasinya kepada seluruh peserta dan panitia yang telah berkontribusi dalam suksesnya pelaksanaan agenda ini. Ia berharap kepengurusan yang baru dapat menjadi motor penggerak yang solid dan membawa inovasi dalam program-program organisasi.
“Saya berharap kawan-kawan pengurus yang baru dapat menjalankan amanah ini dengan baik. Terkait anggaran dan program kerja, mari kita fokus menghadirkan ide-ide segar yang membangun, bukan memperdebatkan kepemimpinan. Sayap-sayap organisasi harus lebih kuat dan kita semua harus bergandengan tangan untuk kemajuan bersama,” ujar Bambang.
Kepala Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi Kabupaten Kutai Timur, Roma Malau, turut hadir dalam kegiatan tersebut, Ia menyampaikan apresiasi terhadap penyelenggaraan kegiatan tersebut.
“Semoga sinergi antara kepengurusan serikat pekerja terus terjalin dengan baik,” ujarnya.
Roma juga mengingatkan pentingnya menjaga keseimbangan antara hak dan kewajiban sebagai landasan utama hubungan kerja yang sehat dan produktif.
Sementara itu, Jurifer Sitinjak, Ketua terpilih PC FSP KEP SPSI Kabupaten Kutim, dalam pidato perdananya menyampaikan rasa terima kasih atas kepercayaan yang diberikan. Ia juga menegaskan komitmennya untuk membawa organisasi ke arah yang lebih baik.
“Saya mengucapkan terima kasih atas amanah yang telah diberikan. Kami siap membuktikan bahwa PC FSP KEP SPSI Kabupaten Kutai Timur akan menjadi lebih kuat dan solid. Kami akan membantah keraguan pihak-pihak yang pesimis dan memastikan bahwa serikat kita menjadi pemimpin di Kutai Timur, bukan sekadar pengikut. Kami juga akan berupaya memperkuat PUK-PUK kecil agar memiliki bargaining position yang lebih baik,” tegasnya.
Pada kesempatan yang sama, Sulistiyono, Sekretaris PP FSP KEP SPSI Jakarta, menyampaikan ucapan selamat kepada kepengurusan baru. Ia juga mengingatkan pentingnya menjaga kekompakan demi mempertahankan posisi FSP KEP SPSI sebagai salah satu serikat pekerja di Kutai Timur.
“Saya ucapkan selamat kepada Jurifer Sitinjak. atas terpilihnya sebagai Ketua PC FSP KEP SPSI Kabupaten Kutai Timur. Dari beberapa serikat pekerja terbesar di Kalimantan Timur, FSP KEP SPSI untuk menjadi yang terbesar. Ini harus dipertahankan melalui kontribusi semua pihak. Mari kita terus berjuang untuk memperkuat organisasi ini,” tuturnya.
Sulistiyono kemudian secara resmi menutup rangkaian acara MUSCAB III FSP KEP SPSI Kabupaten Kutai Timur dengan harapan kepengurusan baru dapat membawa organisasi ini semakin maju dan berdaya saing di tengah dinamika dunia ketenagakerjaan saat ini.
(Bambang)