YOSOMULYO, – Mediainfopol.com

Sebanyak Lima puluhan Pemuda Desa Yosomulyo Kecamatan Gambiran kabupaten Banyuwangi, punya cara asyik mengisi waktu sembari menunggu waktu berbuka puasa atau ngabuburit yakni dengan berlatih tari tradisionil di depan Kantor desa Yosomulyo. Minggu 23/3/2025.

Kegiatan yang diinisiasi Sanggar Tari Gayatri Murti dan Sanggar Tari Lintang Panjerino ini menarik perhatian pengguna jalan yang melintas.Tak sekadar gerakan tari, atraksi kreatif pemuda Yosomulyo ini secara bergantian dibawakan begitu apik tiap tim peserta.

Pembina Sanggar Tari Gayatri Murti, Dita Ari Sandi mengatakan, kegiatan tersebut sengaja digelar di Ramadan, untuk menghibur pengendara. Dita mengaku, selain menghibur dengan kemampuan tarinya, anak-anak didiknya juga membagikan takjil bagi para pengendara yang melintas.

“Kami ingin mengajarkan anak-anak beramal dan berbagi kebahagian, sekaligus kegiatan ini menyongsong pelaksanaan Yosomulyo Desa Menari 2025 pada bulan September mendatang,” ujar Dita.

Tidak hanya para pengendara motor dan mobil saja yang mengapresiasi atas tarian dari murid Sanggar Tari Gayatri Murti dan Sanggar Tari Lintang Panjerino, namun warga sekitar pun banyak yang terhibur setelah menyaksikan tarian yang diperagakan kedua sanggar tersebut.

“Terimakasih Pemdes Yosomulyo, pak Kades Joko yang memfasilitasi kegiatan ini, dan masyarakat menyambut tarian ini dengan cukup antusias dan terhibur. Semoga ini menjadi nilai tambah yang dapat memotivasi anak-anak ke depannya,” jelas Dita

Pemdes Yosomulyo, melalui Sekdesnya ( Asrofi ), mengapresiasi kegiatan tersebut, dengan adanya penari yang menghibur sekaligus berbagi menjelang berbuka puasa sangatlah menarik.

“Karena kan jarang ada yang berbagi takjil tapi sambil atraksi menari, jadi menurut saya sangat unik. Membahagiakan sesama juga bernilai ibadah,” pungkasnya.

 

 

( sis kbiromip )