Kutai Timur MediaInfopol.com
Acara Pekan Raya Pemuda yang diselenggarakan pada tanggal 18-19 Juli 2024 telah berjalan sukses, namun meninggalkan sedikit ketidak puasan dari beberapa peserta lomba videografi. Salah satu peserta meminta transparansi lebih terkait penilaian karya mereka.
Pada tanggal 20 Juli 2024, salah seorang seorang peserta berinisial P menghubungi panitia melalui grup WhatsApp, memohon untuk melihat transparansi penilaian setiap karya yang dikirimkan. Peserta tersebut menyatakan keinginannya untuk mengetahui kekurangan dari karya mereka guna evaluasi di masa depan.
Menanggapi permintaan tersebut, panitia menyatakan bahwa informasi lebih lanjut akan diberikan setelah acara selesai. Peserta kemudian menyampaikan bahwa mereka menghargai keputusan panitia namun merasa ada beberapa karya yang memenangkan lomba tidak sesuai dengan kriteria yang telah disepakati saat Technical Meeting (TM). Kriteria yang dimaksud mencakup kesesuaian tema, penggunaan voice over, serta jumlah like dan views.
Panitia kembali menjelaskan bahwa penilaian dilakukan oleh beberapa juri yang memiliki pandangan berbeda-beda, dan keputusan juri bersifat final. Peserta tetap berharap untuk melihat hasil penilaian secara rinci untuk memahami keputusan yang diambil.
Dalam percakapan selanjutnya, peserta mengungkapkan bahwa mereka telah mengeluarkan usaha dan biaya dalam pembuatan video promosi UMKM lokal. Mereka menekankan pentingnya transparansi agar peserta dapat belajar dan meningkatkan kwalitas karya mereka di masa mendatang.
Peser berinisial D, yang dinobatkan sebagai pemenang lomba videografi, turut memberikan pendapatnya. Ia menyatakan pentingnya menghargai karya orang lain dan memahami bahwa setiap juri memiliki perspektif yang berbeda. Inisial D juga menekankan bahwa berpikir kritis adalah hal yang baik, namun harus disampaikan dengan cara yang menghargai hasil karya peserta lain.
Menanggapi situasi ini, panitia mengakui pentingnya transparansi dan berjanji akan memberikan penjelasan lebih rinci setelah acara selesai. Mereka juga mengapresiasi semangat peserta untuk terus belajar dan berkreasi.
Acara Pekan Raya Pemuda 2024 menjadi bukti semangat pemuda dalam berkarya dan beraspirasi. Diharapkan, dengan adanya komunikasi yang baik antara panitia dan peserta, acara-acara selanjutnya dapat berjalan dengan lebih baik dan transparan, memberikan manfaat bagi semua pihak yang terlibat.
( Inv. BW/nano )