Jember, mediainfopol.com

Keluarga Besar Paguyuban Purna Tugas PU Kabupaten Jember menggelar Halal Bihalal. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Aula BKPSDM pada Rabu (8/5/2024) siang.

Hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Jember Ir. H. Hendy Siswanto., ST., IPU., ASEAN Eng.,didampingi Kepala OPD Kabupaten Jember. Turut hadir para mantan Kepala Dinas PU Bina Marga, diantaranya Ir. H. Hariyanto,M.Si, Ir. H. Suhardiyanto,MM dan Ir. H. Djoko Santoso.

Terdapat 68 undangan yang mengikuti acara tersebut. Momen ini tidak hanya sekedar Halal bihalal saja, tetapi sebagai ajang temu kangen dan reuni antara senior dan junior.

Bupati Hendy dalam sambutan mengucapkan terimakasih atas kinerja dan loyalitas PU Bina Marga yang sangat luar biasa. “Pada tahun 2023, Pemkab Jember meraih juara 1 kategori pembangunan jalan se-Indonesia bidang Bina Marga dan mendapat hadiah sebesar Rp40 miliar dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR),” ungkap bupati antusias.

Diakhir sambutannya, bupati menyampaikan bahwa pihaknya mengembangkan Tim Unit Reaksi Cepat (URC) kerusakan jalan yang dari 6 team menjadi 9 team. Team tersebut beroperasi selama 24 jam dan berkeliling di Kabupaten Jember untuk pemeliharaan (maintenance) awal dan pencegahan kerusakan awal. “Panjenengan dapat lapor jika terjadi kerusakan jalan atau yang lain,” pungkasnya

 

(syahrOni)