Palembang//mediainfopol.Com/Dansat Brimob Polda Sumsel, Kombes Pol Susnadi, S.I.K., bergabung dalam kegiatan patroli Kapolda Sumsel untuk memantau arus balik mudik Lebaran tahun 1445 H. Dalam upaya menjaga kelancaran lalu lintas dan keamanan masyarakat, rombongan patroli menggunakan kendaraan motor melintasi jalur Palembang – Betung di Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan.
Dengan semangat tanggung jawab yang tinggi, Kombes Pol Susnadi, S.I.K., turut serta aktif dalam memonitor kepadatan lalu lintas serta memberikan arahan kepada petugas di lapangan. Kehadiran beliau menunjukkan komitmen Brimob Polda Sumsel dalam mendukung tugas-tugas kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, khususnya saat periode mudik Lebaran.
Patroli tersebut bertujuan untuk mengantisipasi kemacetan dan kecelakaan lalu lintas yang mungkin terjadi selama arus balik mudik Lebaran. Dengan adanya kehadiran petugas di berbagai titik rawan kemacetan, diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi para pemudik serta mengurangi potensi kecelakaan.
Kombes Pol Susnadi, S.I.K., menyampaikan, “Kami siap memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat yang sedang melakukan perjalanan mudik maupun balik Lebaran. Kami berharap agar para pemudik dapat mencapai tujuan dengan selamat dan lancar.”
Patroli tersebut menjadi bagian dari upaya aparat kepolisian dalam mendukung kelancaran arus mudik dan balik Lebaran, serta memberikan perlindungan kepada seluruh masyarakat yang berpergian selama musim liburan ini. Dengan koordinasi yang baik antara Brimob Polda Sumsel dan instansi terkait lainnya, diharapkan dapat tercipta situasi yang kondusif dan aman bagi seluruh pemudik di wilayah Sumatera Selatan.
(M.Harus ak)