MANADO |mediainfopol.com, Personel Satuan Lalu Lintas Polresta Manado aktif melaksanakan kegiatan pengaturan penjagaan, pengawalan, dan patroli (Turjawali) pada Selasa, 9 Januari 2024. Dalam upaya meningkatkan keamanan dan kelancaran arus lalu lintas, para petugas Sat Lantas secara intensif melakukan penjagaan dan pengaturan di berbagai titik strategis kota.

Selama pelaksanaan kegiatan Penjagaan dan Pengaturan arus lalu lintas tersebut, personel Sat Lantas juga memberikan peneguran serta imbauan kepada pengendara yang melanggar aturan lalu lintas. Tindakan ini diambil sebagai bentuk upaya preventif untuk mengurangi pelanggaran dan menciptakan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya berlalu lintas sesuai dengan norma yang berlaku.

“ Kegiatan Turjawali yang dilakukan oleh Sat Lantas Polresta Manado ini menjadi bukti nyata komitmen kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, khususnya dalam hal pengendalian lalu lintas. Diharapkan, melalui upaya ini, kesadaran berlalu lintas di kalangan pengendara dapat meningkat, menciptakan lingkungan berkendara yang lebih aman dan tertib, ” jelas Kapolresta Manado Kombes Pol Julianto Sirait melalui Kasi Humas Ipda Agus Haryono.
Sofyan

By Man