MANADO, mediainfopol.com| Setiap pagi, anggota Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polresta Manado dengan penuh dedikasi hadir di tengah-tengah masyarakat yang membutuhkan pelayanan, khususnya para pengguna jalan. Mereka melaksanakan Turjawali, suatu rangkaian kegiatan yang meliputi pengaturan, penjagaan, pengawalan, dan patroli, Rabu (18/10/2023) pagi.
Tujuan dari Turjawali ini adalah membantu masyarakat yang akan beraktivitas, baik menuju tempat kerja, kantor, atau sekolah, dengan maksud agar perjalanan berjalan aman dan lancar. Kehadiran Sat Lantas Polresta Manado Kota pada saat Turjawali memberikan dampak positif langsung bagi masyarakat pengguna jalan.
Masyarakat memberikan tanggapan positif terhadap kehadiran Polri di jalan raya, menyatakan bahwa perjalanan menjadi lebih lancar dan teratur. Mereka merasakan manfaat Turjawali dalam mengatur lalu lintas dan mencegah terjadinya pelanggaran yang dapat menyebabkan kecelakaan.
Kapolresta Manado, Kombes Pol Julianto Sirait melalui Kasi Humas Ipda Agus Haryono, menegaskan bahwa kehadiran Sat Lantas Polresta Manado dalam melaksanakan Turjawali bukan hanya sebagai tugas rutin, melainkan sebagai bentuk pelayanan prima terhadap masyarakat. Hal ini bertujuan agar masyarakat merasa nyaman dan aman dengan adanya kehadiran polisi di jalan. Ipda Agus Haryono menekankan pentingnya upaya pencegahan pelanggaran lalu lintas untuk mengurangi risiko kecelakaan.
Sofyan